Kenali Lebih Lanjut tentang Fundraising untuk Bisnis, Yuk!

Like

Di mana kita bisa melakukan kegiatan Fundraising?

Ada beberapa wadah atau sarana yang menjadi tempat melakukan fundraising dan mendapatkan dana untuk bisnismu, yaitu:
  • Incubator Program
  • Accelerator Program
  • Venture Capital
  • Networking Session
Dengan menemukan wadah yang tepat dan juga investor yang tepat, kamu bisa mendapatkan investor yang sesuai sekaligus mendapatkan konsultasi terkait bisnis dan program fundraising milikmu.
 

Kenapa sih Fundraising dibutuhkan?

Nggak melulu soal dana lho, Be-emers! Fundraising dilakukan atas tujuan untuk mengembangkan bisnis atau startup yang kamu dirikan untuk menjangkau pasar yang lebih luas.

Dalam menjangkau pasar tersebut, kamu membutuhkan banyak hal positif baru untuk mendukung bisnismu, ditambah juga helicopter view dari pihak eksternal untuk membantu menganalisis perusahaan yang kamu dirikan.

Hal-hal tersebut antara lain adalah uang atau dana, koneksi, pengalaman, mentoring, dan masih banyak lagi yang mungkin belum kamu sadari betapa pentingnya hal tersebut bagi bisnismu.
 

Lalu, bagaimana proses Fundraising?

Fundraising biasanya diawali dengan rapat pertama dari kedua belah pihak, yaitu fundraiser atau penggalang dana dan juga investor. Setelah itu, Investment Committee Meeting harus dilakukan.

Setelah kedua pertemuan tersebut, barulah dilaksanakan due diligence atau uji tuntas yang pertama, sebagai sarana penyelidikan dan penilaian kinerja perusahaan, apakah perusahaan tersebut memenuhi standar atau tidak.


Setelah uji tuntas pertama, negosiasi pun bisa dilakukan untuk menentukan poin-poin apa saja yang perlu disesuaikan. Setelah negosiasi beres, dilakukan lagi uji tuntas kedua untuk memastikan fundraising layak dilakukan.

Nah, baru deh, setelah itu kedua belah pihak dapat melakukan penandatanganan perjanjian.

Semoga membantu bagi kamu yang sedang bangun startup dan masih bingung soal fundraising ya, Be-emers!