Wajib Tahu, Ini Kelebihan Kekurangan Investasi Tanah dan Properti!

Investasi tanah dan properti merupakan investasi yang menjanjikan. (Ilustrasi: Canva)

Investasi tanah dan properti merupakan investasi yang menjanjikan. (Ilustrasi: Canva)

Like

Ada yang tertarik investasi tanah dan properti? Sebelum memutuskan investasi cari tahu dulu kelebihan dan kekurangan investasi di instrumen yang satu ini!

Be-emers, siapa yang sudah mulai investasi? Kalau kalian berfikir investasi itu harus berupa saham, reksa dana, atau crypto ternyata enggak juga lho!

Coba untuk investasi tanah dan properti, meski masih dibilang investasi konvensional namun jenis investasi yang satu ini sangat menjanjikan keuntungannya!

Mulai dari zaman kakek-nenek kita bahkan hingga sekarang popularitas investasi tanah dan properti memang tidak diragukan lagi. Banyak juga anggapan bahwa investasi tanah dan properti ini merupakan salah satu jenis investasi yang memiliki risiko minim dan pengelolaannya cukup mudah.

Namun, sama halnya dengan investasi lainnya, semakin tinggi prospek keuntungan dari investasi tanah dan properti semakin besar juga risikonya. Dalam artikel kali yuk kita berdiskusi mengenai kelebihan dan kekurangan dari investasi tanah dan properti.


Kelebihan Investasi Tanah dan Properti

 

Apa sih kelebihan dari investasi di instrumen yang satu ini?



1. Berpeluang Menghasilkan Capital Gain


Semakin sedikit ketersediaan lahan diperkotaan hingga dipedesaan ternyata membawa keuntungan bagi investor tanah dan properti. Pasalnya, lahan, rumah, serta jenis properti lainnya masuk ke dalam kebutuhan yang perlu dipenuhi dalam hidup bermasyarakat.

Dengan demikian, semakin banyak orang hidup di dunia dan tingginya minat tersebut membuat harga tanah dan properti yang sudah ada nilainya semakin lama akan semakin tinggi.

Baca Juga: Cara Mengelola Investasi Properti untuk Keuntungan Optimal

Peningkatan harga tanah dan properti bahkan kerap kali melampaui modal awal yang perlu dikeluarkan saat pertama kali mengakuisisi investasi tanah dan properti.

Dengan meningkatnya nilai investasi tanah dan properti tersebut, maka Be-emers memiliki peluang untuk mendapatkan capital gain yang lebih besar dari waktu ke waktu.

Tapi ingat Be-emers, jangan sampai gegabah ya saat melakukan transaksi jual beli investasi tanah dan properti! Mengingat ketersediaan lahan tanah dan properti itu terbatas dan semakin menipis. Jadi lakukan perhitungan yang baik ya saat ingin jual investasinya.


2. Difungsikan Sebagai Tempat Usaha


Keuntungan kedua dari investasi tanah dan properti yaitu fleksibilitas. Fleksibilitas ini mengacu kemudahan untuk mengolah tanah dan properti ke dalam bentuk usaha lainnya.

Be-emers bisa mengolala investasi tanah dan properti yang dimiliki untuk menjadi tempat usaha, seperti toko yang bisa diekola sendiri atau disewakan. Kelebihan dari investasi tanah dan properti ini mampu menghadirkan kestabilan finansial secara berjangka, sehingga kamu tidak perlu khawatir akan kondisi finansial di masa depan.

Kamu bisa menjadikan investasi tanah dan properti yang kamu miliki sebagai sumber penghasilan utama maupun passive income.
 

3. Perawatan dan Pengelolaan yang Minim


Investasi tanah dan properti ini memang cenderung memiliki perawatan yang minim. Contohnya, Be-ermers hanya perlu memperhatikan perubahan yang terjadi secara berkala. Untuk investasi tanah sendiri, kamu hanya perlu memikirkan tentang penampilan yang rapi dan asri dari tanah milikmu.

Sedangkan untuk properti, banyak aspek yang harus kamu perhatikan sebagai langkah perawatan dibanding dari aset investasi tanah. Namun, secara mendasar kamu hanya membutuhkan perawatan tahunan saja.

Meskipun akan ada kalanya aset properti yang kamu miliki membutuhkan pemugaran atau renovasi secara masif demi menjaga struktur bangunan tetap kuat dan indah untuk dilihat.
 

Investasi tanah dan properti merupakan investasi yang menjanjikan. Image:Canva

Investasi tanah dan properti merupakan investasi yang menjanjikan. Image:Canva


Kekurangan Investasi Tanah dan Properti


Tidak hanya kelebihan saja yang perlu kamu ketahui Be-emers, ada juga sedikit kekurangan dalam berinvestasi tanah dan properti lho!
 

1. Aset Non-Likuid


Be-emers, hal ini wajib kamu ketahui saat memutuskan untuk membeli tanah dan properti sebagai investasi. Kategori aset non-likuid tersebut merupakan sebuah kekurangan atau kelemahan yang ditawarkan dari investasi tanah dan properti.

Salah satu alasan kuat mengapa investasi tanah dan properti masuk ke dalam kategori aset non-likuid adalah tidak mudah untuk diperjual belikan. Jadi, ketika kamu membutuhkan dana cepat, investasi tanah dan properti bukanlah aset yang tepat sebagai solusi.

Baca Juga: Netizen Curhat Jual Rumah Tak Kunjung Laku, Masihkah Investasi Properti Menjanjikan?
 

2. Tidak Cocok untuk Investor Pemula


Tidak cocok untuk investor pemula yang dimaksud adalah karena investasi tanah dan properti ini membutuhkan modal yang besar. Nah jika kalian investor pemula namun memiliki modal yang besar rasanya investasi tanah dan properti ini juga bukan kendala buat kamu, Be-emers.

Saat memulai investasi tentu keinginan untuk mendapatkan keuntungan dalam jumlah besar kerap hadir di dalam benak dan kepala, sehingga kamu pun memutuskan untuk mencari aset investasi tanah dan properti di lokasi atau kawasan yang strategis.

Tentu saja, dengan modal yang minim, keinginan tersebut akan sulit terealisasi.

Nah itu tadi Be-emers, keuntungan dan kekurangan dari investasi tanah dan properti. Jadi memang betul ya semua investasi itu memang yang paling tepat adalah yang disesuaika dengan profil resiko kamu!

Kalau kamu punya modal yang cukup besar kira-kira mau nggak Be-emers buat investasi tanah dan properti? Di Yogyakarta, Bandung, atau bahkan di Penajam Paser Utara calon Ibu Kota Negara baru?

Hehe yuk diskusi di kolom komentar!

Punya opini untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung.