Film Horor Kiblat Dianggap Menistakan Agama, MUI Minta Dilarang Tayang!

Like

Membuat Orang Jadi Takut Salat

Ustadz Hilmi Firdausi, seorang pemuka agama,turut memberikan pendapatnya terkait film Kiblat tersebut.

Pendakwah dan pimpinan YPI Baitul Hikmah tersebut menyatakan bahwa film horor religius tidak memiliki nilai pendidikan dan justru membuat masyarakat Indonesia takut untuk beribadah.

Film ini mendapat banyak sorotan dari banyak masyarakat, meskipun penayangannya masih belum diketahui.

Baca Juga: Dibintangi Lee Do-Hyun hingga Kim Go-Eun, Ini 3 Alasan Kamu Harus Nonton Film Exhuma!

Sebagai bagian dari industri hiburan, produser dan sutradara harus mempertimbangkan nilai-nilai dan topik sensitif yang mereka sampaikan melalui karya mereka, terutama terkait agama dan kepercayaan.


Film horor agama ini juga menuai kecaman karena momen tayangnya yang kurang tepat, selain karena film ini mengubah aktivitas ibadah menjadi suatu yang jumpscare.

Jadwal tersebut pasti tidak sesuai dengan hari raya, yang di mana orang-orang biasanya merayakan kedamaian dan sukacita bersama keluarga.


------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. 

Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung.