2 Poin Penting Sebelum Menginvestasikan THR Kamu, Salah Satunya Kenali Profil Risiko!

investasi (seumber gambar : pinterest)

investasi (seumber gambar : pinterest)

Like

Sebenarnya membicarakan THR ini, sudah pernah saya tulis sebelumnya dalam artikel berjudul,  Stop Hura-Hura Ketika Menerima THR: 2 Langkah Bijak Mengelola THR!, yang merupakan cara bijak mengelola dana THR versi saya.

Berdasarkan dari tulisan tersebut 20% THR bisa digunakan sebagai tabungan dan investasi. Meskipun persentase 20% tidak terlalu besar, alangkah baiknya tetap memaksimalkannya sehingga tetap menghasilkan cuan bagi be-mers.

Ada beberapa langkah buat be-emers untuk dapat berinvestasi dengan 20%  THR.

Nah, sebelum membahas tentang investasi atau tabungan, sebaiknya paham dulu beberapa poin penting berikut ini :

Baca Juga: Stop Hura-Hura Ketika Menerima THR: 2 Langkah Bijak Mengelola THR!




1. Profil Risiko

Hal ini bertujuan untuk menggambarkan bagaimana be-mers sebagai investor. Dalam webiste bibit.id profil resiko ini dibagi menjadi 3 kelompok, Konservatif, Moderat dan Agresif.

Tipe konservatif bisa dikatakan tipe yang main aman, tidak suka mengambil resiko terlalu tinggi, tidak begitu tertarik dengan inflasi yang berlebihan, contoh penggunaannya adalah reksadana.

Kedua, tipe Moderat yang berada di tengah-tengah, tidak terlalu menyukai yang frontal inflasinya tetapi tidak menyukai yang terlalu aman-aman saja, biasanya lebih menyukai investasi obligasi.

Tipe terakhir, yaitu tipe agresif yang sangat menyukai resiko tinggi, tipe ini biasanya sangat cocok untuk yang berinvestasi dengan saham.

Jadi, meskipun dana THR tidak terlalu besar alangkah baiknya tetap memahami profil resiko sebagai langkah awal.

Baca Juga: THR Sudah Cair? Pastikan Kelola THR Kamu dengan Bijak Jelang Hari Raya