Demi Tingkatkan Ekonomi Negara, Thailand Akan Sahkan RUU Legalisasi Kasino

Thailand akan legalkan bisnis kasino untuk dongkrak ekonomi negara (Sumber gambar: Pinterest)

Thailand akan legalkan bisnis kasino untuk dongkrak ekonomi negara (Sumber gambar: Pinterest)

Like

Thailand, negara dengan ekonomi terbesar kedua di Asia Tenggara ini tengah merencanakan strategi baru dalam meningkatkan perekonomian negaranya.

Strategi tersebut berupa Rancangan Undang-Undang yang melegalkan kasino serta membuka perizinan untuk situs taruhan online.

Perencanaan RUU tersebut diungkapkan langsung oleh Perdana Menteri Thailand, Sretta Thavisin pada Jumat (29/3) lalu. 

Melansir dari Reuters, bisnis kasino ini diyakini bisa jadi magnet baru para wisatawan asing untuk berkunjung ke negara Thailand.

Baca Juga: Tips Mengatasi Kecanduan Judi Online yang Menguras Harta


Pemerintah akan membuat proyek berupa industri hiburan besar dalam mendukung bisnis tersebut.

Melalui proyek tersebut, nantinya dapat menciptakan lapangan pekerjaan sekaligus mendongkrak pendapatan dan sektor pariwisata negara.



Legalkan Bisnis Kasino Demi Dongkrak Ekonomi

Thailand sendiri sebenarnya menghalalkan perjudian jenis pacuan kuda. Sementara kasino, lotre, dan taruhan sepak bola dilarang keras dan bersifat ilegal di sana.

Akan tetapi, bisnis kasino nyatanya marak dilakukan oleh masyarakat bahkan menyebar luas. Pemerintah sendiri berupaya untuk memberantasnya, namun cara tersebut kurang efektif untuk menghentikan bisnis ilegal di kalangan masyarakat. 

Baca Juga: Bahaya Judi Online bagi Perekonomian Mikro dan Makro

Alhasil, pemerintah menginisiasi untuk melegalkan bisnis kasino sebagai peluang baru dalam menginvestasikan ekonomi negara.

Rencana itu pun diusul dan disetujui oleh parlemen setempat berupa proyek.

Mengutip dari detik.com, proyek tersebut berisi rencana pembangunan komplek industri hiburan yang berlokasi 100 km dari bandara.

Pembangunan ini digunakan untuk memfasilitasi bisnis kasino seperti ruang konser dan tempat olahraga.