Kesan Ramadhan: Merajut Kebersamaan dan Spiritualitas yang Tak Terlupakan

Like

Belum lagi ditambah jaburan atau cemilan yang menjadi teman saat kita membaca Al-Qur'an secara bersama-sama, tentu suasana akan semakin menjadi lebih asyik.

Di samping itu, pengalaman terkesan yang lainnnya sepanjang bulan ramadhan adalah buka bersama, atau istilahnya 'bukber' bagi kaum millenial sekarang menyebutnya.

Baik buka bersama bareng teman, sahabat, rekan kerja, atau keluarga. Momen buka bersama ini juga menjadi sebuah momen atau pengalaman yang sangat berkesan di bulan Ramadhan.

Dalam kesempatan ini, kita harus banyak mengambil pelajarannya. Karena dengan buka bersama, kita akan dipertemukan banyak orang yang tentunya memberi pelajaran dari setiap karakter dan sikapnya.

Kita bisa belajar berbagi, memahami, menoleransi, dan saling menghargai. Sikap-sikap ini penting kita tumbuh kembangkan baik dimana pun kita berada. 


Selain itu, berbagi takjil ini juga menjadi salah satu dari pengalaman di atas yang paling terkesan.

Baca Juga: 10 Hari Terakhir Ramadan: Meningkatkan Kualitas Ibadah dan Meraih Pahala yang Besar

Kegiatan berbagi takjil banyak sekali faedahnya. Mulai dari melatih kita untuk ikhlas berbagi sebagian dari rezeki kita untuk orang lain, serta melatih keberanian kita untuk berhadapan langsung dengan banyak orang yang kita jumpai di jalanan atau daerah yang akan kita bagi-bagi takjil.

Berbagi takjil bersama-sama juga menciptakan tali silaturahmi yang baik. Kita dapat belajar untuk gotong royong bersama saat berbagi-bagi takjil.

Momen yang hanya bisa dilakukan saat bulan puasa ini juga menjadi pengalaman yang terkesan sepanjang bulan ramadhan.

Meski tak terasa bulan ramadhan akan segera berakhir, semoga di tahun depan kita masih dipertemukan dan dapat merasakan syahdunya bulan suci ramadhan. Aamiin Allahumma aamiin.

Namun, kegiatan di atas adalah kegiatan yang penulis sebut sebagai pengalaman yang terkesan di sepanjang bulan ramadhan. 

Baca Juga: Memanfaatkan THR dengan Bijak, Ini 7 Tips Mengelola Dana Lebaran Tanpa Boros dan Penyesalan

Kalau kamu ada pengalaman unik dan seru lainnya selama di bulan ramadhan, boleh share di kolom komentar!


----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung