(Sumber gambar: Pinterest)
Likes
Hari Raya Idul Adha merupakan momen istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia. Di momen ini, umat Islam melaksanakan ibadah kurban sebagai wujud ketaatan dan rasa syukur kepada Allah SWT.
Bagi Anda yang berencana untuk melaksanakan ibadah kurban di tahun 2024 ini, memilih hewan kurban yang berkualitas menjadi hal yang penting.
Hewan kurban yang sehat dan sesuai syariat akan menghasilkan daging yang berkualitas pula untuk dibagikan kepada fakir miskin dan kerabat.
Tips Memilih Hewan Kurban
1. Pastikan Hewan Ternak
Pertama-tama, pastikan hewan yang Anda pilih adalah hewan ternak yang halal untuk dikurbankan, seperti sapi, kambing, domba, atau kerbau.Baca Juga: Deretan Artis yang Berkuban, Berat Hewannya Mencapai 1,4 Ton!
Hindari memilih hewan yang haram, seperti babi, anjing, dan hewan lainnya yang dilarang dalam Islam.
2. Perhatikan Umur Hewan Kurban
Hewan kurban haruslah sudah mencapai usia minimal yang ditentukan syariat. Usia minimal untuk sapi dan kerbau adalah dua tahun, sedangkan untuk kambing dan domba adalah satu tahun.Pastikan Anda memilih hewan yang usianya sesuai dengan ketentuan ini.
Komentar
15 Jun 2024 - 07:28
Tips yang bermanfaat