Yuk, Cobain Gandum untuk Sarapan Simple dan Kenyang Lebih Lama

Like

2. Mengontrol Berat Badan

Mengonsumsi gandum bisa menekan keinginan kamu untuk makan secara berlebihan. Maka dari itu, kamu akan menjadi lebih mudah dalam mengontrol berat badan.

Sangat disarankan untuk sarapan dengan gandum utuh yang di campur madu, bahkan kamu bisa menambahkan kismis dan kacang-kacangan sebagai pelengkap, agar menu sarapanmu lebih seru. Tentunya, kandungan serat yang tinggi dalam gandum mampu memberikan efek kenyang lebih lama.

Baca Juga: Diet Juga Perlu Sarapan Lho! Ini Rekomendasi Jenis Makanannya

 

Dampak Mengonsumsi Gandum secara Berlebihan

Meskipun gandum punya manfaat yang banyak bagi tubuh, namun mengonsumsinya secara berlebihan memiliki efek lain bagi tubuh. Hal ini dikarenakan adanya kandungan gluten dalam gandum dapat memberikan dampak negatif pada sebagian orang. 

Efek yang akan dialami di antaranya adalah kelelahan, sembelit, diare, masalah usus, kembung, dan bahkan kekurangan gizi. Masalah kesehatan tersebut biasanya akan berefek pada penderita penyakit Celiac, dikarenakan penderita Celiac sangat tidak disarankan untuk mengkonsumsi makanan mengandung gluten yang terkandung pada gandum. 


Mari kita mulai aware dengan apa yang dikonsumsi. Apapun yang masuk ke dalam tubuhmu akan mempengaruhi kondisi kesehatanmu. Kalau bukan diri sendiri yang memulai untuk lebih sehat, siapa lagi?

Keep healthy and happy life, Be-emers.



----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga?

Yuk, tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".

 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Whatsapp Group kami! Klik di sini untuk bergabung