Digiland 2024: Ajak Masyarakat Hijaukan Bumi Lewat Program EXIST Telkom Indonesia

Like

Program Eduvice, Donasi Alat Elektronik untuk Bantu Sarana Pendidikan

Program Eduvice (Dokumentasi Pribadi)

Program Eduvice (Dokumentasi Pribadi)

Tak hanya lewat inovasi baru berupa jam tangan ramah lingkungan, EXIST juga menyediakan program sosial bernama Eduvice. Program ini mengajak masyarakat untuk menyumbangkan alat elektronik tak terpakai atau sudah rusak. 

Alat elektronik tersebut nantinya akan dipilah dan diperbaiki, lalu dikirim ke sekolah-sekolah di wilayah pelosok Indonesia.

Baca Juga: Digiland 2024: 5 Hal yang hanya Bisa Kamu Temukan di Ulang Tahun Telkom ke-59!
 

Implementasi EXIST Wujudkan Sustainability Environment

Tim EXIST Bagi-Bagi Bibit Pohon Gratis ke Pengunjung Digiland 2024 (Dokumentasi Pribadi)

Tim EXIST Bagi-Bagi Bibit Pohon Gratis ke Pengunjung Digiland 2024 (Dokumentasi Pribadi)


Aksi nyata EXIST di event Digiland 2024 ini terdapat pada salah satu rangkaian kegiatannya. Telkom membuat kompetisi lari sembari sumbang pohon bernama Digiland Run. Jadi, tiap peserta lari yang berhasil menempuh 5 km, akan dikonversi menyumbang 1 pohon.

Para pengunjung yang datang, juga bisa ikut berkontribusi dalam program EXIST. Tim dari EXIST secara cuma-cuma memberikan satu bibit pohon gratis kepada mereka untuk dibawa pulang. Langkah positif ini dapat membantu mendorong masyarakat bertanggung jawab pada lingkungan menuju sustainability dalam jangka panjang.









----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Whatsapp Group kami! Klik di sini untuk bergabung