Google dan Temasek Resmi Jadi Investor, Tokopedia Raih Dana US$350 Juta?

Tokopedia - Canva

Like

Buat kamu para pelaku usaha, khususnya yang bergerak di perusahaan rintisan, pastinya senang banget dong kalau dapat pendanaan?

Itu juga yang lagi dialami sama salah satu perusahaan rintisan tanah air, yakni Tokopedia. Startup unicorn tersebut baru banget dapat pendanaan dari Google dan Temasek lho, Be-emers!

Dengan begitu, Google dan Temasek Holding Pte. telah resmi menjadi investor Tokopedia nih. Wuih, keren!

CEO Tokopedia William Tanuwijaya, dilansir dari Bisnis, mengaku kalau kerja sama itu tentunya bakal bisa mendorong terwujudnya cita-cita Tokopedia buat jadi perusahaan yang unggul.

Selain itu, hal itu juga membuat Tokopedia bisa berkelanjutan mengakselerasi transformasi digital dan melakukan pemerataan ekonomi melalui teknologi di Indonesia.


Bahkan, pendanaan dari dua perusahaan dunia tersebut sekaligus bisa jadi sinyal investor lain terhadap startup yang menjadi platform e-commerce terbesar di Indonesia itu. Adapun, menurut studi yang dilakukan Google, Temasek, serta Bain & Co, Indonesia jadi salah satu tempat “pertempuran” utama di sektor e-commerce.

Baca Juga: Apakah Google Mengetahui Semuanya?
 

Besaran Pendanaan

Meski begitu, pihak Tokopedia belum mau menyebutkan secara rinci besaran pendanaan yang disuntikan dari Google dan Temasek nih, Be-emers.

Namun kalau diingat, pada Oktober 2020 lalu, Google maupun Temasek dikabarkan sepakat untuk melakukan pendanaan sebesar US$350 juta ke Tokopedia. Padahal, dari pemberitaan Bloomberg, pada Juli 2020, pendanaan tersebut diprediksi mencapai US$500 juta hingga US$1 miliar lho!

Nah, sebelumnya nih, Tokopedia juga sempat dikabarkan lagi terlibat pembicaraan dengan sejumlah perusahaan teknologi global lainnya nih, seperti  Facebook, Microsoft, hingga Amazon!

Buat kamu yang belum tahu, Tokopedia juga sudah mendapatkan pendanaan dari pendiri SoftBank, Masayoshi Son, dan Co-Founder Alibaba Group Holding Ltd, Jack Ma lho, Be-emers.

Baca Juga: Gokil! Facebook dan PayPal Tambah Investasi Gojek buat Dukung UMKM Serta Kolaborasi Proyek