Like
X Safety memang sempat merilis pernyataan permintaan maaf dan mengklaim bahwa xAI sedang memperketat sistem pengamanan. Elon Musk sendiri menegaskan bahwa siapa pun yang menggunakan Grok untuk membuat konten ilegal akan menghadapi konsekuensi, sama seperti mengunggah konten ilegal secara langsung. X juga berjanji memblokir akun yang menyebarkan CSAM (Child Sexual Abuse Material) dan bekerja sama dengan aparat hukum.
Namun kenyataannya, terdapat ribuan gambar yang dihasilkan oleh Grok, di mana sebagian adalah gambar dengan pakaian minim dan mayoritasnya perempuan yang berusia remaja dan anak-anak.
Untuk bisa terhindar dari hal ini, Be-emers bisa segera lakukan perubahan pada pengaturan di X dan mematikan seluruh keterlibatan Grok di akun pada bagian Privasi dan Keamanan. Lalu, kamu bisa juga membuat akunmu privat agar tidak ada yang bisa mengakses segala informasi di dalam akunmu.
Nah, kasus ini jadi pengingat buat kita semua, nih Be-emers. teknologi secanggih apapun tetap butuh kontrol, etika, dan tanggung jawab. AI bukan entitas netral ketika jatuh ke tangan yang salah.
Tanpa regulasi ketat dan kesadaran pengguna, AI bisa berubah dari alat bantu jadi alat kekerasan. Dan yang paling sering jadi korban? Perempuan dan kelompok rentan lainnya.
Selalu utamakan keamanan dan keselamatan dimana pun kamu berada ya, Be-emers!
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
Gabung juga yuk di komunitas Whatsapp Group kami! Klik di sini untuk bergabung
ALLMEIRA RAISSA HARTOMO
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.