Karya Seni Helm Ukir Logam Khas Kotagede Yogyakarta

Mimpi Nursih Basuki Art Studio menghidupkan kembali Helm ukir logam khas Kotagede menembus pasar global

Mimpi Nursih Basuki Art Studio menghidupkan kembali Helm ukir logam khas Kotagede menembus pasar global

Like

Keterampilan membuat kerajinan logam merupakan seni khas yang dimiliki masyarakat Kotagede Yogyakarta. Kotagede dikenal sebagai kota peraknya Indonesia.

Kotagede meningkatkan citra Yogyakarta sebagai kota kreatif kelas dunia. Sebab, melalui produk kerajinan logamnya, kota ini mampu dikenal hingga mancanegara khususnya eropa.

Sementara itu, Eropa memiliki pasar yang khusus, karena masyarakatnya menyukai barang-barang berniali seni tinggi. Salah satunya, kerajinan ukir logam buatan pengrajin logam di Kotagede.

Legenda tentang asal usul kerajinan logam di Kotagede berkembang di zaman kerajaan Mataram Islam, dimana Kotagede di abad ke-16 menjadi peradaban ibu kota kerajaan.

Keterampilan itu secara turun temurun menjadi warisan seni lokal masyarakat di Kotagede hingga saat ini. Salah satu produk yang masih relevan hingga saat ini adalah topi atau helmukir logam khas Kotagede.


Produk ukir logam yang satu ini memang sangat menakjubkan. Ukirannya pun cukup otentik, detail, dan khas Kotagede yang klasik. Sehingga, helm ukir logam ini terlihat bagus banget, tanpa menghilangkan bentuk topi atau helm hingga motifnya yang unik.

“Helm ukir logam ini ada dua jenis. Ada yang bentuknya topi biasa, ada juga yang bulat melingkar. Helm ukir logam ini pernah dipesan dan dikirim ke lluar negeri” kata pengrajin ukir logam di Nursih Basuki Art Studio, Kotagede, Yogyakarta

Helm ukir logam sebenarnya produk lama, hanya saja mereduk beberapa tahun terakhir pasarnya. Ditambah pandemi Covid-19, dampak yang dirasakan begitu nyata adanya.

Di tahun 2021, Nursih Basuki Art Studio Kotagede, sebuah tempat yang dikenal memproduksi beragam kerajinan ukir logam berbahan tembaga dan kuningan asal Yogyakarta, telah mengangkat ulang produk helm ukir logam sebagai produk unggulan.

Dalam pengerjaannya, dibutuhkan waktu 4 hingga 10 hari, tergantung tingkat kesulitan motif tersebut. Helm ukir logam tersebut bias dipesan oleh siapa pun tanpa khawatir soal ukuran.

Sebab,di dalamnya ada pengatur ukuran lingkar kepala yang dinamis. Umumnya, helm ukir logam ini bias dijadikan souvenir, cinderamata hingga koleksi pribadi. Beberapa perusahaan pertambangan dan perminyakan, bahkan memesan helm ukir logam ini untuk dijadikan identitas perusahaan mereka dijaman dulu.

Kini akibat pandemi, pengrajin logam di Nursih Basuki Art Studio menyediakan layanan pemesanan online dan helm ukir logam tersebut dikirimkan lewat ekspedisi pengiriman. Soal harga, jauh lebih terjangkau karena langsung ditempat pengrajin atau produksinya.

Mau pesan helm ukir logam buatan karya anak bangsa? Kamu bisa cek di instagram pengrajin logamnya di @nbas_jogja ya.