Dikabarkan Jadi Komisaris Utama, Wishnutama Bakal Beralih ke Telkom atau Telkomsel Ya?

Wishnutama - Image: Instagram @wishnutama

Wishnutama - Image: Instagram @wishnutama

Like

Desember 2020 lalu, Presiden Joko Widodo telah melakukan reshuffle kabinet. Salah satunya yaitu Wishnutama Kusubandio, yang kini digantikan oleh Sandiaga Uno sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Nah, pasca keluarnya Wishnutama dari jajaran kabinet Jokowi, mantan CEO Net TV itu dikabarkan bakal jadi calon komisaris utama di Telkom Group lho, Be-emers!

Meski begitu, ada yang bikin bingung nih. Suami dari artis Gista Putri itu dikabarkan bakal jadi Komisaris Utama PT Telkomsel oleh para pemegang sahamnya.

Di sisi lain, kabar lain berhembus kalau Wishnutama juga bakal jadi komisaris utama di PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. buat menggantikan Rhenald Kasali.

Waduh, yang benar yang mana yaa?


Baca Juga: TLKM Dapat Tantangan Target Market Cap dari Erick Thohir, Bisa Tercapai Enggak Ya?

Diketahui dari laman Bisnis, sejumlah eksekutif di lingkungan Telkom menyebutkan kalau ada sejumlah opsi bagi Wishnutama. Opsi tersebut antara lain dengan menjadi komisaris utama di Telkom atau Telkomsel.

Namun, dari sumber tersebut, Wishnutama kemungkinan ke Telkom Indonesia nih, Be-emers. Soalnya selama ini, Komisaris Utama Telkomsel adalah ex officio. yang mana merupakan dirut Telkom.

Sementara itu, menurut Senior Vice President, Corporate Communication, dan Investor Relation Telkom Ahmad Reza, saat ini pihaknya belum memperoleh informasi mengenai perubahan susunan dewan komisaris Telkomsel.

Adapun, sebagai perusahaan telekomunikasi digital,  saat ini Telkomsel justru sedang melanjutkan peran sebagai digital connectivity enabler yang fokus melanjutkan roadmap pengembangan jaringan broadband berteknologi terdepan.
 

Respon Wishnutama

Di sisi lain, saat dihubungi oleh Bisnis, Wishnutama justru belum mengetahui mengenai kabar dirinya akan dijadikan komisaris utama di Telkom atau Telkomsel lho!

Pria yang juga pernah tergabung dalam jajaran direksi Trans TV dan Trans 7 ini mengatakan kalau belum ada yang menghubungi dirinya dari Kementerian BUMN perihal pencalonan menjadi komisaris utama.

Baca Juga: Telkomsel Resmi Investasi US$150 Juta ke Gojek! Gimana Prospek Kolaborasi & Saham TLKM?