Bryan Johnson, Pencipta Helm Pembaca Pikiran

Bryan Johnson Illustration Web Bisnis Muda - Canva

Bryan Johnson Illustration Web Bisnis Muda - Canva

Like

Helm untuk baca pikiran manusia? Kok bisa? Yuk kenalan sama pencipta dari helm yang diproduksi oleh Kernel, Bryan Johnson!

Bryan Johnson adalah seorang entrepreneur Amerika, investor, dan penulis, lho. Ia adalah founder dan CEO dari Kernel, sebuah perusahaan yang dapat memantau dan merekam aktivitas otak.
 

Masa Kecil

Bryan Johnson lahir di Provo, Utah, dan dibesarkan di Springville, Utah juga. Ia adalah anak kedua dari 3 bersaudara. Setelah orang tuanya bercerai, Johnson tinggal bersama ibu dan ayah tirinya yang merupakan pengusaha truk.

Johnson lulus dengan gelar BA dalam studi Internasional dari Brigham Young University pada tahun 2003 dan MBA dari University of Chicago Booth School of Business pada tahun 2007.
 

Perjalanan Karir

Seorang entrepreneur ini meluncurkan tiga perusahaan startup antara tahun 1999 hingga 2003. Yang pertama, ia mendirikan perusahaan yang menjual telepon seluler. Hasilnya ia bisa membiayai kuliahnya di Brigham Young University.

Dari bisnis itu, Johnson mempekerjakan mahasiswa lain untuk menjual paket layanan bersama dengan telepon seluler; Johnson memperoleh komisi sekitar $300 untuk setiap penjualan.


Johnson juga memulai dua bisnis lainnya. Salah satunya adalah Inquist, perusahaan VOIP yang didirikan bersama oleh Johnson dengan tiga mitra lainnya, dengan fitur gabungan Vonage dan Skype. Namun perusahaan tersebut harus berhenti di tahun 2001.

Setelah itu, dia bergabung dengan saudara laki-lakinya dan rekan lainnya dalam proyek real estate senilai $70 juta pada tahun 2001. Namun sayangnya, proyek tersebut tidak mencapai target penjualan.
  • Braintree

Johnson mendirikan Braintree pada tahun 2007. Perusahaan ini berada di urutan ke-47 dalam daftar 500 perusahaan dengan pertumbuhan tercepat tahun 2011 versi majalah Inc. dan ke-415 pada tahun 2012. Pada tahun itu, Braintree membeli Venmo, aplikasi yang memungkinkan pengguna untuk saling mengirim dan menerima uang secara elektronik, sebesar $26,2 juta.

Pada September 2013, perusahaan mengumumkan sedang memproses pembayaran $12 miliar setiap tahun, dengan $4 miliar di antaranya di seluler. Tak lama kemudian, pada 26 September 2013, perusahaan tersebut diakuisisi oleh PayPal, yang saat itu merupakan bagian dari eBay, seharga $800 juta.
  • OS Fund

Pada Oktober 2014, Johnson mengumumkan pembentukan OS Fund, yang didukung dengan $100 juta dari modal pribadinya. Dana modal ventura berinvestasi di perusahaan yang menggunakan kecerdasan buatan dan pembelajaran mesin di berbagai bidang termasuk bahan canggih, terapi yang diturunkan secara komputasi, diagnostik, genomik, nanoteknologi, dan biologi sintetis.

Dana tersebut telah diinvestasikan di banyak perusahaan termasuk Ginkgo Bioworks, NuMat Technologies, dan Arzeda.
  • Kernel

Tak cukup sampai di situ, Johnson lalu mendirikan Kernel pada 2016. Perusahaan ini kemudian mengalihkan fokusnya untuk membangun perangkat keras yang mengukur sinyal listrik dan hemodinamik yang dihasilkan oleh otak. Pada Juli 2020, Kernel telah mengumpulkan $53 juta dari investor luar, mengikuti investasi Johnson sebesar $54 juta di perusahaan sejak awal.
 

Penemuan Teknologi Tinggi

Teknologi membaca pikiran sudah bukan fiksi lagi lho, Be-emers! Kernel mulai mengirimkan helm seharga $50 ribu ke seluruh Amerika Serikat. Helm tersebut dapat menganalisis neuron di otak seseorang dan membaca pikiran mereka.

Menurut Bloomberg, Kernel membara teknologi yang telah ada selama bertahun-tahun ke bentuk yang lebih sederhana. Bidang penelitian otak memang sedang gencar dilakukan. Neuralink Elon Musk baru berusia lima tahun dan sedang berjuang menuju tujuan yang sama, meskipun dengan pendekatan yang berbeda

Helm Kernel tersebut akan memiliki dua jenis. Cara kerja dari helm tersebut adalah mengirim laser melalui tengkorak seseorang untuk merekam aktivitas otak.

Salah satu helm, yang dinamakan “Flow”, merekam data waktu nyata sambil menetapkan pola aktivitas otak. Sedangkan yang lainnya bernama “Flux”, yang mengukur kecepatan neuron secara real-time. Ini bertujuan untuk menyediakan akses ke aktivitas otak yang mendasari fungsi seperti emosi, perhatian, memori dan pembelajaran.

Pelanggan pertama dari helm Kernel ciptaan Johnson ini adalah lembaga penelitian otak. Namun, pada waktunya nanti, Johnson memiliki tujuan agar teknologi tersebut bisa tersedia untuk masyarakat umum dengan harga murah, yaitu seharga sebuah smartphone.

Kira-kira, kamu mau coba pakai helm itu nggak, Be-emers?