Ada Apa Jusuf Hamka dengan Bank Syariah Illustration Web Bisnis Muda - Image: Cerpen.co.id
Likes
Beberapa waktu lalu, heboh kabar mengenai sosok Jusuf Hamka yang mengkritik pedas dan mengaku kalau dirinya diperas oleh salah satu bank syariah. Sebenarnya, ada apa sih dengan Jusuf Hamka dan bank syariah?
Viralnya kritikan Jusuf Hamka terhadap perbankan syariah bermula dari unggahan video Podcast Deddy Corbuzier di Youtube nih, Be-emers. Video yang diunggah pada Sabtu (24/7) lalu itu lantas langsung menjadi perbincangan hangat.
Dalam video tersebut, pengusaha tol Kutawaringin Barat ini merasa diperas oleh oknum salah satu bank syariah swasta di Indonesia. Meski begitu, ia enggan menyebutkan nama bank syariah yang dimaksud dalam video tersebut.
Baca Juga: Mengenal Jusuf Hamka Beserta Sisi Lainnya
Berawal dari Utang Rp800 Miliar
Selama berbincang dengan Deddy Corbuzier, Jusuf Hamka menyebutkan kalau salah satu perusahaannya yang berada di Bandung punya pinjaman sindikasi sebanyak Rp800 miliar, dengan bunga 11 persen.Saat pandemi Covid-19 melanda, tercatat sejak Mei 2020, pendapatan perusahaan Jusuf Hamka tersebut menurun. Namun, di satu sisi, ia harus melunasi utang tersebut.
Akhirnya, ia pun meminta keringanan bunga menjadi sebanyak 8 persen. Sayangnya, permintaan Jusuf enggak dikabulkan pihak bank.
Jusuf Hamka pun merasa pihak bank berkelit dan akhirnya memutuskan untuk melunasi utang tersebut sebanyak Rp795 miliar pada 22 Maret 2021 lalu. Namun, uang itu ternyata enggak kunjung dibayarkan langsung sama oknum bank, sehingga bunganya terus berjalan.
Oleh karena itu, Jusuf Hamka kemudian memutuskan untuk meminta uangnya kembali. Anehnya, ia justru hanya menerima Rp695 miliar dan sisanya dipegang oleh oknum bank dengan alasan untuk pembayaran bunga dan lain sebagainya. Waduh!
Jusuf Hamka Ceritakan Kasus Oknum Bank Syariah di Podcast Deddy Corbuzier - Image: Youtube Deddy Corbuzier
Permintaan Maaf Jusuf Hamka
Saking kesalnya dengan kasus yang menimpanya, Jusuf Hamka sempat menyebut bank syariah kejam! Pernyataan jusuf Hamka pun sempat mendapat respon dari sejumlah pihak, termasuk Majelis Ulama Indonesia (MUI).Diketahui, pihak MUI khawatir akan citra bank syariah secara umum seiring viralnya kritik dari Jusuf Hamka. Pasalnya, kasus oknum bank syariah tersebut enggak menunjukkan kalau semua bank syariah melakukan hal yang sama.
Dilansir Bisnis, Jusuf Hamka pun akhirnya menyampaikan permohonan maaf nih, Be-emers. bos dari PT Citra Marga Lintas Jabar dan PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk. (CMNP) itu enggak bermaksud menuduh ataupun mendiskreditkan perbankan syariah sebagai perbankan yang kejam.
Baca Juga: Proyek Rp22,5 Triliun dan Gaya Hidup Jusuf Hamka
Menurutnya, respon menyebut bank syariah kejam itu hanya spontanitas terhadap pertanyaan wartawan dan host. Ia menilai, permasalahan yang terjadi sebenarnya enggak ada hubungannya dengan sistem perbankan syariah itu sendiri, melainkan polemik nasabah dengan bank.
Sebaliknya, melalui klarifikasi yang ditandatanganinya, Jusuf Hamka menyatakan mendukung perbankan syariah sepenuhnya. Bahkan, ia juga menyatakan bahwa perusahaannya bakal dapat fasilitas pembiayaan perbankan syariah untuk proyek jalan tol dengan nilai yang cukup fantastis lho.
Adapun, meski sudah melakukan klarifikasi, Jusuf Hamka diketahui tetap menyelesaikan kasusnya itu secara hukum nih, Be-emers. Jusuf Hamka pun sebelumya sudah menemui Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terkait kasus bank syariah yang menimpanya itu.
Hmmm… kamu pernah mengalami pengalaman serupa dengan Jusuf Hamka enggak nih?
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.