Yuk Kenali Apa Itu Block Producer dalam Blockchain

Apa Itu Block Producer dalam Blockchain Illustration Web Bisnis Muda - Image: Canva

Apa Itu Block Producer dalam Blockchain Illustration Web Bisnis Muda - Image: Canva

Like

Blockchain bukanlah hal yang asing dalam dunia kripto. Namun, pernahkah kamu mendengar soal Block Producer dalam Blockchain? Apa Itu?

Sebenarnya, Blockchain itu bisa dibilang sebagai jenis database tertentu. Lebih tepatnya, dalam dunia kripto, istilah “blockchain” mengacu pada teknologi pencatatan untuk sejumlah aset kripto seperti Bitcoin hingga Vexanium.

Jadi, Blockchain merupakan sebuah teknologi dengan basis data yang desentralisasi dan saling terhubung dengan kriptografi. Dengan kata lain, penyimpanan data dalam Blockchain itu terstruktur berdasarkan blok-bloknya agar tetap transparan dan efisien.

Nah dalam Blockchain itu sendiri, ada yang namanya Block Producer nih, Be-emers. Apa sih block producer itu?

Baca Juga: Apakah Blockchain adalah Bitcoin? Yuk Simak Penjelasannya
 

Apa Itu Block Producer?

Block Producer rupanya memegang peranan penting lho dalam Blockchain. Jadi, dikutip dari Coin Market Cap, Block Producer adalah sebuah istilah dalam ekosistem blockchain yang menggunakan Delegated Proof of Stake (DPoS).


Nah, Delegated Proof of Stake sendiri memungkinkan pengguna untuk memilih Block Producer untuk memvalidasi dan menghasilkan blok. Dengan kata lain, Block Producer berperan sebagai delegasi atau saksi dalam Blockchain.

Sebab, dikutip Digitalis, Block Producer merupakan sebuah entitas -baik organisasi atau individu- yang bersifat terdesentralisasi.

 

Apa Itu Block Producer dalam Blockchain Illustration Web Bisnis Muda - Image: Canva

Apa Itu Block Producer dalam Blockchain Illustration Web Bisnis Muda - Image: Canva

 

Fungsi Block Producer

Selain itu, Block Producer itu punya beberapa fungsi dan peranan penting dalam sebuah Blockchain lho! Soalnya, dilansir dari laman EOSIO, Block Producer memainkan peran kunci dalam pengoperasian jaringan.

Berikut fungsi dan peranan Block Producer dalam Blockchain:

1. Verifikasi Transaksi

Dalam Blockchain sebuah aset kripto seperti EOS misalnya, Block producer memverifikasi transaksi di jaringan Blockchain EOSIO dengan mengumpulkan data transaksi dan menyimpan informasi tersebut dalam blok.

Jadi, setelah blok disiapkan, Block Producer bakal menyiarkan blok ke jaringan untuk proses verifikasi. Kalau blok sudah terverifikasi, data transaksi bakal diunggah ke blockchain yang disiapkan oleh Block Producer.
 

2. Produksi Blok Baru

Coin Market Cap menyebutkan, Block Producer bertanggung jawab untuk memproduksi blok baru yang berisi transaksi jaringan terkini dan bukti blockchain bahwa status chain saat ini sudah sah atau legal.

Di satu sisi, Coin Market Cap menjelaskan bahwa Block Producer itu mirip kayak penambang di jaringan proof-of-work (PoW) lho! Nah, penambang PoW kayak Bitcoin, menggunakan banyak daya komputasi untuk memecahkan masalah matematika yang rumit. 

Saat equation diselesaikan oleh penambang, hal itu langsung disiarkan di jaringan untuk diverifikasi oleh penambang lain. Mirip dengan apa yang dilakukan Block Producer bukan?

Gimana menurut kamu, Be-emers?