Likes
3. Berkebun
Berkebun merupakan kegiatan yang bermanfaat. Hasil yang kita dapat dari berkebun cukup banyak, seperti lingkungan sekitar yang menjadi hijau, panen sayuran sehingga bisa menghemat uang belanja dan mengurangi polusi udara.Saat ini banyak cara berkebun walapun di lahan sempit, kita dapat belajar dari banyak sumber dan kemudian praktekkan.
Baca Juga: Tips Supaya Ngga Stres Selama Ramadhan, Atur Pola Makan Hingga Relaksasi Jadi Pilihan
4. Belajar Memasak
Kita dapat menggunakan waktu luang kita untuk belajar memasak, mencoba resep baru. Baik resep cemilan maupun masakan besar.Resep cemilan untuk buka puasa maupun resep cookies atau kue kering untuk lebaran. Kegiatan ini bisa menjadi kegiatan yang menghasilkan cuan, dengan menjual hasil produksi kita.
Baca Juga: Kunci Memaksimalkan Produktivitas di Bulan Ramadhan: Salah Satunya Sadar Waktu
5. Membuat dekorasi atau hiasan rumah
Waktu luang kita dapat digunakan untuk membuat dekorasi atau hiasan rumah. Rumah yang diatur dan didekor dengan suasana baru dipercaya dapat membuat suasana hati senang dan memberikan ketenangan jiwa.
Hiasan rumah yang dapat dibuat sendiri antara lain adalah rangkaian bunga untuk meja, hiasan dinding atau membuat hiasan dari tanah liat. Kita dapat belajar dari youtube maupun ikut workshop yang disediakan tempat kursus.
Isilah waktu luang kita dengan sebaik-baiknya dan akan banyak yang kita dapatkan. Hobi yang kita tekuni denga sungguh-sungguh pasti suatu saat akan memberi kita keuntungan.
Produktiflah saat bulan Ramadhan, jangan habiskan waktu kita hanya tidur menunggu waktu berbuka. Sehingga Ramadhan tidak terlewat dengan sia-sia.
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung.
Komentar
10 May 2024 - 14:15
keren
15 Apr 2024 - 16:48
Sangat produktif
21 Mar 2024 - 18:58
Semoga kita mengisi bulan ramadan dengan kegiatan yang bermanfaat
20 Mar 2024 - 07:45
Ya, masih banyak kegiatan produktif yang bisa dilakukan di bulan Ramadhan. Jika sudah banyak membaca Al-Qur'an dan ingin beristirahat, maka kegiatan-kegiatan di atas dapat kita lakukan dengan hati yang riang.