Puluhan Unit Moge Royal Enfield dilelang, Harga Mulai dari Puluhan Juta

(Sumber gambar: Pinterest)

(Sumber gambar: Pinterest)

Like

Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jakarta II bersama dengan Bea Cukai  melelang puluhan unit motor Royal Enfield.

Menariknya, harga awal motor Royal Enfield yang dilelang mulai dari harga Rp30 jutaan. Melansir dari laman goodnewsfromindonesia.com, menemukan bahwa Ambang Priyonggo, yang saat ini bertugas sebagai Kepala Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Tipe A Tanjung Priok, adalah penjual moge Royal Enfield. 

Dua model moge Royal Enfield klasik dilelang yaitu 350 CC sebanyak 15 unit dan 500cc sebanyak 14 unit, masing-masing dengan harga limit mulai dari Rp39 juta.

Tidak hanya itu, Warna Army Battle Green Royal Enfield Classic 500 cc memiliki harga jual Rp49.492.147 dan jaminan Rp24 juta.

Warna Gun Grey Royal Enfield Classic 350cc memiliki harga kisaran Rp39.502.260 dan jaminan Rp19,5 juta. Mengenai status dari motor Royal Enfield yang dilelang tidak dikuasai dan tidak dilengkapi dengan BPKB dan STNK.


Baca Juga: Little Bangkok, Surganya Jastip Tanpa Harus Melancong ke Thailand

Jika ada yang berminat, Anda dapat melihat unit motornya di tempat penimbunan pabean (TPP) PT Transcon Indonesia, yang terletak di Jalan Denpasar, Blok II, No.1 dan 16, KBN Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, pada 13-15 Mei 2024 mendatang.

Sementara itu, penawaran lelang telah dimulai sejak dipublik di situs lelang.go.id. Batas penawaran sendiri adalah hingga pukul 11.00 WIB pada 16 Mei 2024.

Peserta harus membayar biaya pasca lelang sebesar 25?n bea lelang pembeli sebesar 3% jika mereka mendapatkan unitnya.