UKT Dinilai Mahal, Berapa Biaya Untuk Meraih Gelar S1?

Like

UKT Mahal?

Dengan perkiraan biaya UKT yang saya keluarkan dan biaya hidup lainnya, saya bisa katakan kuliah cukup mahal.

Tidak semua orang dapat berkuliah, terutama untuk mereka yang memiliki keterbatasan ekonomi sehari-harinya.

Untuk menyiasati hal tersebut, pihak universitas sebenarnya sudah memberikan mekanisme pembagian golongan berdasarkan kemampuan ekonomi masing-masing.

Selain itu, hampir di setiap jurusan juga memperkenankan mahasiswa untuk melakukan banding apabila merasa keberatan terhadap besaran UKT yang harus mereka bayarkan.

Baca Juga: Peluang dan Tantangan: Menuju SDM Indonesia yang Unggul


Sumber pendanaan juga muncul dari beberapa program bantuan pemerintah yang memberikan subsidi biaya perkuliahan dan beberapa beasiswa dari lembaga swasta.

Akan tetapi, sepertinya perlu pengawasan lebih lanjut agar program tersebut dapat lebih tepat sasaran.

Beberapa program pendanaan untuk mahasiswa dari keluarga tidak mampu sebenarnya juga bisa jadi salah satu solusi bagi mereka yang ingin berkuliah.

Tak pelak, program ini  terkadang belum menyasar dengan tepat orang-orang yang seharusnya menerima bantuan. Pengawasan dan evaluasi program yang jadi poin utama.

Beberapa dari mereka yang berasal dari keluarga yang hanya berkecukupan terkadang juga mengeluhkan UKT.

Yang sering jadi sumber keluhan mahasiswa adalah kesenjangan antara UKT yang mereka bayarkan dengan ketersediaan fasilitas di kampus.

Ini jadi salah satu alasan kuat mengapa banyak dari mahasiswa yang juga menilai UKT terlalu mahal.