Merambah Platform Investasi, Penjualan Emas di Tokopedia Laku Keras Lho!

Gold - Canva

Like

Dulu, emas memang hanya bisa dibeli di toko perhiasan. Namun, seiring zaman yang makin canggih, kamu juga bisa beli emas lewat sejumlah platform online nih, Be-emers.

Misalnya, kamu bisa membeli emas di laman resmi Butik Emas Antam (logammulia.com), situs dan aplikasi Pegadaian, hingga platform e-commerce! Salah satunya yakni melalui Tokopedia.

Bahkan, di tengah kenaikan harga emas dalam kurun waktu setahun terakhir ini, penjualan logam mulia di Tokopedia laku keras lho! Kok bisa?

Baca Juga: Google dan Temasek Resmi Jadi Investor, Tokopedia Raih Dana US$350 Juta?

Menurut Senior Lead Fintech Tokopedia Marissa Dewi, dikutip dari Bisnis, publik sangat antusias terhadap investasi emas sejak pandemi Covid-19 merebak pada Maret 2020. 


Bahkan, dalam setahun terakhir, jumlah pengguna maupun transaksi penjualan dan pembelian emas naik puluhan kali lipat.

Dari data yang dimilikinya, selama setahun terakhir, jumlah pengguna yang terdaftar di Tokopedia Emas sudah tumbuh pesat hingga 20 kali lipat lho, Be-emers! Selain itu, transaksi jual-beli emas melalui Tokopedia juga meningkat hampir 30 kali lipat!

Perusahaan rintisan tersebut juga diketahui telah memberikan kemudahan kepada penggunanya dalam melakukan transaksi jual-beli logam mulia. Berbagai fitur unggulan yang diberikan antara lain:

  • Jual-beli instan
  • Misi emas
  • Kado emas hingga langganan.

Adapun, layanan keuangan transaksi emas “Tokopedia Emas” ini telah bekerja sama dengan PT Pegadaian yang diawasi OJK (Otoritas Jasa Keuangan).

Kalau kamu, lebih suka beli emas di platform digital atau dimana nih, Be-emers?

Baca Juga: Selain Emas Fisik, Tabungan Emas Digital Bisa Jadi Pilihan Investasi Milenial