Cara Mahasiswa Atur Keuangan dan Pendapatan Ilustrasi Bisnis Muda - Image: Canva
Likes
Dalam Bahasa Jawa, kata "kere" memilki arti enggak punya uang. Nah, meski masih mahasiswa, ternyata ada sejumlah cara biar kamu enggak gampang dicap sebagai mahasiswa “kere”, lho!
Hayoo..kamu masih mengandalkan uang dari orang tua enggak nih?
Kelihatannya asyik sih, karena masih ditopang keluarga. Namun, kalau kamu boros dan enggak bisa atur keuangan, bisa-bisa kamu malah bisa dicap mahasiswa “kere” nih.
Baca Juga: Ini Alasan dan Cara Mahasiswa Lakukan Pinjaman Online, Kamu Salah Satunya?
Cara Mahasiswa Atur Keuangan dan Pendapatan
Bijak mengatur keuangan sejak mahasiswa memang penting banget, apalagi buat mahasiswa yang hidupnya mesti nge-kost, alias jauh dari orang tua.Daripada kamu makan mi instan mulu setiap hari, ini dia nih solusi biar kamu enggak jadi mahasiswa “kere”.
Menabung!
Ini harus jadi langkah pertama yang kamu pikir ketika mau atur keuangan tiap bulannya. Menabung itu perlu mental yang kuat. Ini juga penting banget supaya kamu jadi terbiasa buat menabung.Mahasiswa Harus Menabung Ilustrasi Bisnis Muda - Image: Canva
Enggak perlu jumlah besar, kamu bisa sisihkan 10 persen dari uang bulanan kamu buat ditabung. Kalau bisa, jangan cuma nabung di toples atau celengan lagi ya.
Biar lebih aman, kamu bisa buka tabungan atau rekening mahasiswa yang disediakan oleh sejumlah bank kok. Jangan takut rugi, karena biasanya biaya admin yang dikenakan ke rekening mahasiswa tersebut jumlahnya jauh lebih kecil dari jenis tabungan lainnya.
Siapkan Anggaran dan Catat Pengeluaran Tiap Bulannya
Rencana yang baik dan terarah, bakal mendatangkan hasil yang baik juga nantinya. Makanya, sebelum kamu hambur-hamburkan uang bulanan itu untuk beli sesuatu yang useless, ada baiknya kamu bikin anggaran dulu nih.Dilansir dari Bisnis.com, CEO Halofina & Digital Financial Advisor Adjie Wicaksana menyarankan, kamu juga mesti bisa membedakan antara kebutuhan dan keinginan sebelum membuat anggaran. Cara yang pas adalah dengan melihat catatan pengeluaran di bulan sebelumnya.
Siapkan Anggaran dan Catat Pengeluaran Tiap Bulan Ilustrasi Bisnis Muda - Image: Canva
Dari situ, kita bisa evaluasi mana yang kira-kira jadi kebutuhan rutin setiap bulannya dan mana yang cuma buat hura-hura aja. Nah, terus atur deh anggaran porsi kebutuhan kamu.
Jangan lupa juga buat menyiapkan dana darurat ya! Biar kalau kamu lagi di situasi kepepet, kamu enggak merengek telepon orang tua buat minta duit tambahan. Malu, ah!
Cari Uang Tambahan & Belajar Investasi
Sebagai mahasiswa, kamu dituntut juga untuk selalu kreatif nih. Makanya, ini juga jadi momen yang pas buat mencari uang tambahan.Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan, kayak coba kerja part time, bikin usaha kecil-kecilan bareng teman, atau lewat beasiswa. Enggak cuma dapat duit, kamu juga bisa punya pengalaman profesional nantinya. Lumayan kan buat nambah-nambah portfolio?
Cari Uang Tambahan & Belajar Investasi Ilustrasi Bisnis Muda - Image: Canva
Selain itu, enggak ada salahnya juga kok buat belajar investasi dari usia muda. Investasi bukan cuma buat orang-orang yang kelihatan tajir dan berpenghasilan tetap aja kok.
Baca Juga: Ciri-ciri Investasi Bodong! Hati-hati Untuk Calon Investor Pemula
Kalau kamu sudah mulai belajar investasi dari sekarang, kamu jadi bisa lebih prepare buat menyiapkan kesejahteraan finansial di masa depan.
Biar kamu makin cerdas dalam mengelola keuangan dan investasi, kamu bisa ikut kelasnya di Bisnis Muda Academy nih, Be-emers!
Kamu juga bisa tulis pengalamanmu terkait investasi, wirausaha, keuangan, hingga lifestyle di Bisnis Muda dengan klik “Mulai Menulis”.
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung.
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.