Sebelum Beli Kripto 2023, Pertimbangkan 5 Hal Ini!

Kripto 2023. (Ilustrasi: Canva)

Kripto 2023. (Ilustrasi: Canva)

Like

Kripto menjadi investasi yang cukup fluktuatif di tahun 2022. Bagi kamu yang berencana membeli kripto di tahun 2023 perlu mempertimbangkan hal-hal berikut. 

Kripto sempat menjadi instrumen investasi yang seksi di tahun-tahun 2018 ke belakang. Namun, sejak tahun 2021 investasi kripto mengalami masa lesu. 

Meski begitu, masih banyak peminat dari industri ini. Masih banyak yang coba meraup cuan dari instrumen investasi ini.

Belajar dari tahun 2022, sebaiknya lakukan riset mendalam terlebih dahulu sebelum berinvestasi di kripto. 

Pertimbangkan juga beberapa hal penting dan fundamental terkait finansial sebelum memutuskan membeli kripto di tahun 2023.
 

Pertimbangkan Ini Sebelum Beli Kripto



The Ascent, portal investasi asal Amerika Serikat membuat rangkuman mengenai hal-hal yang perlu dipertimbangkan sebelum membeli aset kripto sebagai investasi di tahun 2023.

Baca Juga: Apakah Koin Micin Cocok untuk Pemula Kripto?
 

1. Punya Dana Darurat


Baik berinvestasi di kripto ataupun pada instrumen investasi lainnya, hal pertama yang harus dipertimbangkan adalah adanya dana darurat. 

Jika dana darurat yang dimiliki sudah mencapai tiga hingga enam bulan, itu akan bisa melindungi dari hal-hal tidak terduga seperti krisis kehilangan pekerjaan atau masalah medis.

Harga kripto turun drastis pada 2022 membuat banyak investor yang terpaksa menjual aset ketika nilainya turun 80 persen. Dengan memiliki dana darurat, ada dana yang bisa dipakai dahulu daripada menjual aset kripto yang nilainya turun drastis ini.
 

2. Apakah untuk Jangka Panjang


Tidak ada jaminan dalam hal investasi, terutama dengan cryptocurrency. Jika investasi kripto hanya untuk jangka pendek sebaiknya tidak dilakukan karena bisa saja terjadi penurunan tajam seperti di tahun 2022 ini.

Investasi kripto lebih baik dilakukan jangka panjang karena potensinya lebih tinggi. Berinvestasi untuk jangka panjang berarti melakukan banyak penelitian dan mengidentifikasi proyek yang paling mungkin berhasil.
 

3. Apakah Jadi Portofolio Terdiversifikasi


Saat ini industri kripto berisiko tinggi dan tidak ada regulasi sehingga ada banyak rintangan besar yang bisa saja investor kehilangan segalanya seperti kasus FTX. 

Maka dari itu jangan hanya berfokus pada kripto. Banyak ahli yang merekomendasikan porsi kripto pada portofolio investasi sebaiknya tidak lebih dari 5 persen. 

Dengan begitu, kita akan mendapat untung jika investasi kripto tersebut berhasil. Tetapi pada saat yang sama, jika ada yang tidak beres, itu tidak akan mengganggu keuangan.
 

4. Punya Rencana


Tanyakan pada diri sendiri kenapa membeli kripto dan apa yang ingin dicapai. Banyak investor yang terjun ke kripto hanya karena takut ketinggalan atau ingin mendapat keuntungan jangka pendek saja. 

Ini jelas salah karena keuntungan kripto tidak bisa dicapai dalam jangka pendek. Rencana yang dibuat harus mencakup jumlah uang yang ingin diinvestasikan, jenis kripto yang akan dibeli, dan berapa lama rencana untuk menahannya. 

Dengan membuat rencana akan ada dasar pengambilan keputusan yang kuat sehingga tidak ada panic buying dan panic selling.

Baca Juga: Punya Aset Kripto? Lakukan Ini Agar Aman Dari Hacker
 

5. Paham Risiko


Investasi kripto sangat berisiko. Risiko tersebut datang dengan potensi pengembalian yang lebih tinggi, tetapi investor perlu memahami apa yang dihadapi. Jika tidak siap dengan risikonya, jangan berinvestasi di kripto.

Harga kripto sangat fluktuatif, bisa turun drastis dalam hitungan minggu dan mungkin tidak kembali ke level tertinggi sebelumnya. Kripto individu bisa gagal jika ternyata kripto yang dimiliki scam.

Sudah siap membeli kripto di tahun 2023, Be-Emers?

Mau tulisanmu dimuat juga di Bisnis Muda? Kamu juga bisa tulis pengalamanmu terkait investasi, wirausaha, keuangan, hingga lifestyle di Bisnis Muda dengan klik “Mulai Menulis”.
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung.