Menu Lebaran Anti Kolestrol: Tumis Pepaya yang Mudah dan Cepat!

Like

Bahan-Bahan :

  • 3 buah pepaya setengah matang (boleh menggunakan pepaya muda)
  • 20 bawang merah
  • 10 bawang putih
  • 10 cabai rawit
  • 4 cabai besar
  • 2 ruas lengkuas (laos)
  • 5 buah kemiri
  • 5 sdt garam
  • 3 sdt gula
  • 5 sdt kecap
  • Gula merah secukupnya
  • 800ml air

Baca Juga: 6 Resep Menu Lebaran Enak untuk Kumpul Keluarga, Hidangan Khas dari Sabang Sampai Merauke

Cara Membuat :

  1. Kupas semua pepaya, boleh diserut maupun dipotong-potong sesuai selera, kalau ibu selalu dipotong kotak kecil-kecil dan tipis.
  2. Setelah terpotong semua, tabur garam dan remas-remas semua pepaya kemudian bersihkan dengan air, ulangi jika perlu. Kalau sudah tiriskan dan sisihkan.
  3. Kupas semua bumbu, bawang merah, bawang putih, cabai rawit dan cabai besar kemudian iris tipis semuanya.
  4. Siapkan bumbu halus, yaitu cabai besar, kemiri, laos, garam dan gula pasir kemudian haluskan, dan sisihkan.
  5. Panaskan wajan berisi minyak goreng di kompor dengan api sedang, masukan bumbu halus kemudian bumbu irisan, tumis sebentar sampai harum.
  6. Masukkan irisan pepaya, tambahkan air, kemudian tambahkan gula merah, kecap manis, garam, gula, cek rasa.
  7. Jika rasa sudah pas, tumis pepaya siap disajikan.
Note : Resep ini merupakan porsi cukup besar, sekitar 10-15 orang.

Baca Juga: Resep Hidangan Sederhana Jelang Lebaran: Nasi Bakar Telur Asin dan Semur Daging!

Jangan lupa membuat telor dadar dan beli kerupuk 1 kaleng, biar tambah nikmat. Menu boleh sederhana yang spesial adalah momen kebersamaanya yah, be-emers.

Siapa yang mau coba menu lebaran simple ini? Selain simple, sederhana, tentu saja anti kolestrol, dong pastinya.


#30hariramadhanbercerita



---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung