5 Kegiatan Positif untuk Mengisi Bukber

Like

2. Mengundang Anak Yatim dari Panti Asuhan untuk Berbuka Bersama

Kita bisa tentukan tempat untuk bukber dan kemudian mengundang anak-anak yatim piatu untuk berbuka bersama.

Makna dari puasa adalah berbagai kebahagiaan dan contoh acara seperti ini sangat sesuai dengan makna puasa. Selain mengundang, bisa juga kita yang datang ke panti asuhan sambil membawa makanan.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Berbuka Puasa Bersama Keluarga Ala Arabian

 

3. Khataman Al-Quran

Selama Ramadan, tak ada salahnya bagi kita untuk rajin membaca Al-Quran. Dengan harapan, di akhir Ramadan kita bisa khatam dalam membaca Al Quran.

Ketika sudah memasuki tahap terakhir dari membaca Al-Quran, bisa kemudian kita lanjutkan bersama teman-teman. Lebih tepatnya menyelesaikan bacaan secara sendiri-sendiri dulu dan kemudian dilanjutkan oleh acara khataman secara bersama-sama, yang kemudian dilanjut bukber.


 

4. Berbagi Makanan

Kita dapat berbagi makanan kepada masyarakat sekitar sambil menunggu adzan Maghrib berkumandang.

Aktivitas seperti ini rata-rata akan membuat acara bukber cukup mengasyikkan dan yang pasti pahala kita pasti bertambah. Makanan yang dibagikan dapat berupa makanan untuk takjil atau makanan besar.

Baca Juga: Diburu Saat Ramadhan, Ini Manfaat Kurma untuk Kamu yang Jalani Puasa

 

5. Membahas Buku

Apabila kita dan teman-teman sama-sama menyukai membaca buku. Aktivitas ini dapat dilakukan, baik membahas buku yang sama-sama kita baca atau buku yang berbeda.

Kegiatan ini sangat menarik bagi para pecinta buku sambil menunggu waktu berbuka.

Itulah 5 aktivitas yang bisa dilakukan saat bukber sambil menunggu adzan Maghrib berkumandang. Daripada kita menghabiskan waktu untuk bergosip atau bermain handphone, lebih baik mencari kegiatan positif seperti kelima acara di atas. 

 ----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung