Resmi! Pemerintah Jerman Sahkan Undang-Undang Baru yang Legalkan Ganja untuk Rekreasi

Jerman mengesahkan UU baru tentang legalisasi ganja sebagai rekreasi dan konsumsi pribadi (Sumber gambar: Freepik.com)

Jerman mengesahkan UU baru tentang legalisasi ganja sebagai rekreasi dan konsumsi pribadi (Sumber gambar: Freepik.com)

Like

Sah! Mulai Senin (1/4), pemerintah Jerman resmi melegalkan penggunaan ganja untuk rekreasi bagi warga negaranya. 

Pengesahan tersebut sontak menimbulkan kehebohan warga Jerman, terutama bagi pengguna ganja. Mereka menyambutnya dengan senang lewat komentar-komentar positif terhadap kebijakan tersebut.

Asosiasi pengguna ganja di Jerman bahkan sampai membuat pesta khusus untuk merayakan legalisasi ganja di negaranya. 

Melihat sahnya kebijakan tersebut, membuat Jerman jadi negara ketiga di Uni Eropa yang melegalkan ganja setelah Malta dan Luksemburg dengan tujuan konsumsi untuk rekreasi.

Baca Juga: Full Call Auction: Mekanisme Baru Perdagangan Saham yang Menuai Kontroversi dari Investor




Isi UU Legalisasi Ganja di Jerman

Kebijakan legalisasi ganja di Jerman tertuang dalam Undang-Undang yang disetujui oleh koalisi pimpinan Kanselir Olaf Scholz.

Melansir dari laman The Guardian, isi dari UU tersebut yaitu mengizinkan warga Jerman yang berusia di atas 18 tahun membeli atau memiliki ganja seberat 25 gram (1 ons) dengan tujuan hanya untuk rekreasi.

Tak hanya itu, UU ini juga memperbolehkan warganya untuk menanam ganja di rumah sebagai konsumsi pribadi dengan syarat maksimal 3 tanaman.

Pemerintah bahkan akan mengizinkan klub-klub di sana untuk memproduksi ganja mulai 1 Juli mendatang. Akan tetapi, klub tersebut dibatasi maksimal 500 anggota dengan jatah 50 gram ganja per orang tiap bulannya.

Baca Juga: Ini Alasan Koper AirWheel Dilarang Masuk Kabin Pesawat

Namun, ada aturan yang perlu digaris bawahi pengguna ganja. Mereka dilarang keras untuk mengonsumsi di lingkungan yang dekat dengan anak-anak, sekolah, fasilitas olahraga, dan taman bermain pada jam 07.00-20.00 waktu setempat.