Makin Diminati, Yuk Cek Potensi Mendirikan Startup

Like

Creative

Creative - Image: Canva


Kesempatan Berkolaborasi dan Berkembang

Nah, selain melalui modal ventura atau angel investor, perusahaan rintisan juga bisa mendapatkan modal lewat berbagai program akselerasi atau inkubasi. Apa itu?

Program akselerasi atau inkubasi startup  merupakan sebuah proses pengembangan sebuah ide menjadi perusahaan rintisan yang mumpuni. Nah, dari sini, kamu akan dibekali berbagai ilmu dan pengalaman seperti strategi pemasaran, hingga program kemitraan.

Dilansir dari Harian Bisnis Indonesia, bertambahnya akselerator dan inkubator berperan penting bagi pengembangan pelaku bisnis rintisan, tidak hanya dari model bisnis tetapi juga penetrasi pasar. Perkembangan itu mendorong pengembangan tim dan memfasilitasi penanaman modal atau pendanaan.

Baca Juga: Enggak Cuma Lewat Ventura, Berikut Alternatif Pendanaan Startup
 

Peluang Ekspansi dari Pendanaan

Punya mimpi bisnis kamu berkembang hingga ke skala internasional? Nah, perusahaan rintisan ini potensial banget untuk melakukan hal itu!


Perusahaan rintisan seperti Gojek, hingga Traveloka, sudah membuktikannya nih, Be-emers. Tentunya hal ini enggak lepas dari pendanaan dan ide yang inovatif untuk mengembangkan sebuah startup.

Apalagi, modal ventura masih mengincar perusahaan potensial untuk ekspansi baru lho! Apalagi, menurut Asosiasi Modal Ventura Seluruh Indonesia (Amvesindo), perusahaan rintisan di Indonesia dinilai punya banyak ranah yang bisa digali buat mendobrak pasar internasional, seperti edutech, agritech, olahraga, e-commerce, hingga healthtech.

Baca Juga: Pemula Wajib Tahu, Ini Cara Memulai Bisnis Startup Yang Jitu