3 Fakta Menarik Usai Elon Musk Akuisisi Twitter Ilustrasi Bisnis Muda - Image: Flickr
Likes
Elon Musk, salah satu orang terkaya di dunia, kini telah resmi mengakuisisi Twitter nih, Be-emers. Telah membuat heboh dunia, apa saja fakta menarik usai aksi akuisisi Twitter yang dilakukan oleh Elon Musk?
26 April 2022 menjadi hari bersejarah bagi bos Tesla dan SpaceX, Elon Musk. Pasalnya, ayah dari X Æ A-Xii tersebut telah menandatangani kesepakatan guna mengakuisisi perusahaan media sosial, Twitter Inc..
Diketahui dari Bloomberg, akuisisi tersebut bernilai US$44 miliar dan bakal menjadi kesepakatan pembelian dengan leverage terbesar dalam sejarah akuisisi Twitter lho! Adapun, dalam aksinya ini, Elon Musk diketahui menggandeng sejumlah bank seperti Goldman Sachs Group Inc., JPMorgan Chase & Co., hingga Allen & Co.
Fakta dan Rencana Elon Musk Usai Akuisisi Twitter
Tentu saja, aksi akuisisi ini bukalah aksi akuisisi biasa. Ada sejumlah fakta menarik usai Elon Musk berhasil mengakuisisi Twitter yang perlu kamu ketahui nih, Be-emers.Baca Juga: Ini Efeknya Ketika Elon Musk Nge-Tweet
1. Twitter Bakal jadi Perusahaan Tertutup (Go-Private)
Pada September 2013, Twitter resmi tercatat sebagai perusahaan terbuka (Go-Public). Aksi Intial Public Offering (IPO) yang dilakukan Twitter Inc. saat itu, diketahui dari laman Britannica, mencapai US$1,8 miliar dengan kapitalisasi pasar sebanyak US$31 miliar hingga November 2013.Namun, setelah hampir 9 tahun melantai di bursa, kini Twitter dikabarkan akan menjadi perusahaan tertutup (Go-Private) nih, Be-emers. Hal itu pun menjadi salah satu kesepakatan dalam akuisisi yang dilakukan oleh Elon Musk.
Usai Diakusisi Elon Musk Twitter Bakal jadi Perusahaan TertutupIlustrasi Bisnis Muda - Twitter: Flickr
Nantinya, saat kesepakatan akuisisi Twitter telah diselesaikan, status perusahaan media sosial tersebut akan menjadi perusahaan tertutup. Lalu, gimana nasib para pemegang saham Twitter?
Perusahaan yang didirikan oleh Jack Dorsey itu memberikan keterangan bahwa para pemegang saham Twitter bakal menerima US$54,20 untuk setiao saham yang mereka miliki.
2. Free Speech dan Politically Neutral di Twitter
Pada 25 April 2022, Musk mencuitkan tentang kebebasan berbicara atau free speech di akun Twitternya. hal itu pun menjadi sorotan publik.Elon Musk Ingin Ada Free Speech dan Politically Neutral di Twitter Ilustrasi Bisnis Muda - Image: Flickr
“Saya berharap kritik terburuk saya tetap ada di Twitter, karena itulah arti kebebasan berbicara,” -Elon Musk, CEO Tesla dan SpaceX
Menurut Musk, yang dimaksud dengan kebebasan berbicara di Twitter adalah yang sesuai dengan hukum. Kekasih dari musisi Grims itu pun menentang sensor yang jauh melampaui hukum.
Bahkan, ayah 7 orang anak ini menyebutkan kalau lahirnya media sosial Truth Social merupakan dampak dari adanya sensor Twitter terhadap kebebasan berbicara. Adapun, Truth Social merupakan media sosial yang didirikan oleh Mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump -setelah sebelumnya akun Twitter resmi Trump kena banned.
Elon Musk Ingin Twitter Jadi Meda yang Politically Neutral Ilustrasi Bisnis Muda - Image: Twitter
Baginya, Twitter harus menjadi media yang netral terhadap politik atau politically neutral. Bukan tanpa alasan, hal itu agar Twiiter menjadi media yang layan mendapatkan kepercayaan publik.
Baca Juga: Elon Musk Sebut Punya Rencana Lebih Baik untuk Keuangannya
3. Perubahan Kebijakan Fitur Twitter
Selain itu, Elon Musk juga menyoroti beberapa fitur Twitter dan akan mengubah kebijakannya. Sperti yang diketahui, orang terkaya di dunia itu mengkritik Twitter dengan menuduh algoritme perusahaan tersebut bias dan feed yang penuh dengan spam.Usai mengakuisisi Twitter pun, Elon Musk bercuit di akunnya bahwa, “menangguhkan akun Twitter dari organisasi berita besar karena menerbitkan cerita yang jujur jelas sangat tidak pantas,”
Makanya, Elon Musk pun ingin ada sejumlah perubahan pada kebijakan fitur-fitur Twitter. Misalnya, menurut Musk DM Twitter harus memiliki end to end encryption seperti platform Signal.
Sehingga, enggak ada bisa memata-matai atau meretas pesan para pengguna Twitter. Di akun Twitter miliknya, Elon Musk juga mengajak banyak orang untuk menggunakan Twitter dengan cara yang menyenangkan semaksimal mungkin.
Cuitan Elon Musk tentang McDonalds Ilustrasi Bisnis Muda - Image: Twitter
Adapun, dari banyaknya cuitan yang ia publikasi pada 28 paril 2022, Elon Musk juga diketahui berencana untuk membeli McDonald’s dan ingin memperbaiki semua mesin es krimnya.
Hihi, apakah hal itu akan jadi kenyataan?
Yuk, sharing di kolom komentar atau tulis aja pengalaman kamu di Bisnis Muda dengan klik “Mulai Menulis”.
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.